Mediafbi.com | Jakarta – Bagi Presiden Joko Widodo, Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) disebut paling merakyat.
Hal ini terlihat dari antusiasme warga yang bisa menyaksikan langsung rangkaian acara, termasuk upacara peringatan, pameran Alutsista (alat utama sistem persenjataan), serta hiburan musik secara gratis di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Presiden Jokowi saat memimpin upacara HUT ke-79 TNI di Monas, pada Sabtu (5/10).
“Hari ini, HUT TNI yang ke-79 ini paling merakyat,” ujar Jokowi
Jokowi menjelaskan, dengan tidak adanya batasan antara TNI dan masyarakat, kedekatan antara keduanya semakin terlihat nyata.
“Ini menunjukkan bahwa TNI dan rakyat selalu bersatu. Inilah kekuatan utama negara kita,” tambahnya.
Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi, didampingi oleh Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Komandan Upacara Mayjen Djon Afriandi, melakukan pengecekan pasukan dengan menaiki kendaraan militer.
Warga yang berada di sekitar lokasi dapat menyaksikan Presiden dari jarak sekitar 70 meter, dan banyak dari mereka melambaikan tangan ke arah Jokowi saat ia melintas.(Jp/md).