Mediafbi.com | Balikpapan – Dini hari tadi, usai melaukan Upacara bendera, Senin, 10 Februari 2025, bertepatan dengan perayaan HUT ke-128 Kota Balikpapan, Wali Kota Rahmad Mas’ud meresmikan gedung baru UPTD Puskesmas Gunung Bahagia.
Hal ini merupakan kado sepesial untuk warga Balikpapan, sebagai bukti kinerja Dinas Kesehatan Balikpapan dalam meningkatkan pelayanan.
Selain Walikota yang didampingi Istri tercintanya Ny. Hj. Nurlena Rahmad acara ini juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota terpilih periode 2025-2030, Bagus Susetyo, Ketua DPRD Alwi Al Qadri, Kepala Dinas Kesehatan Alwiati, Kepala UPTD Puskesmas Gunung Bahagia Sulaiman, serta jajaran Forkopimda dan Organisasi Perangkat Daerah.
Gedung baru Puskesmas Gunung Bahagia dirancang dengan konsep Integrasi Layanan Primer atau ILP, sesuai arahan Kementerian Kesehatan.
Kepala Dinas Kesehatan Balikpapan, Alwiati, menjelaskan kepada media bahwa sistem ILP membagi layanan menjadi lima klaster yang berorientasi pada seluruh siklus kehidupan, tidak lagi berbasis program.
“Bangunannya sudah kita sesuaikan dengan persyaratan dari Kementerian Kesehatan, di mana sistem kerja ILP saat ini menjadikan Puskesmas membagi sistem layanan menjadi 5 klaster yang berorientasi pada seluruh siklus kehidupan, dan tidak lagi berbasis program,” jelas Alwiati.
Berikut adalah lima klaster layanan yang diterapkan di Puskesmas Gunung Bahagia:
Klaster Manajemen: Mengelola operasional dan administrasi puskesmas.
Klaster Kesehatan Ibu dan Anak: Fokus pada layanan untuk ibu hamil, bersalin, nifas, bayi, dan anak pra-sekolah.
Klaster Usia Produktif: Menyediakan layanan bagi dewasa dan lanjut usia.
Klaster Penanggulangan Penyakit Menular dan Kesehatan Lingkungan: Menangani penyakit menular dan memastikan lingkungan yang sehat.
Klaster Lintas Klaster: Mengintegrasikan layanan yang melibatkan berbagai klaster.
“Adapun sasaran ILP ini meliputi ibu hamil, bersalin, nifas, bayi dan anak pra-sekolah, usia sekolah dan remaja, usia dewasa hingga lansia,” tutup Alwiati.(*)